Berita  

Siswa SRMP 19 Kupang Tampil Ceria Menghibur Kaum Disabilitas di Hari Disabilitas Internasional

www.pencarifakta.com.ǁNTT,10 Desember 2025-Suasana penuh keceriaan tampak di halaman Sentra Efata Kupang, Selasa (9/12/2025), ketika ratusan penyandang disabilitas berkumpul dalam perayaan Hari Disabilitas Internasional 2025. 

Di tengah riuhnya acara, para siswa dari Sekolah Rakyat Menengah Pertama 19 menjadi sorotan lewat penampilan yel-yel dan lagu daerah yang mereka bawakan dengan penuh semangat.

Sebanyak 100 siswa dari SRMP 19 Kupang ikut memeriahkan acara tersebut. Mereka terdiri dari 55 siswa laki-laki dan 45 siswa perempuan dari empat rombongan belajar.

Dengan seragam sekolah dan raut wajah antusias, para siswa terlihat begitu bangga berada di tengah komunitas penyandang disabilitas.

Guru BK SRMP 19 Kupang, Junaidi Romadhon, mengaku kegiatan ini menjadi pengalaman mendidik yang sangat berarti bagi anak-anak.

Menurutnya, momentum tersebut bukan hanya sekadar penguatan rasa peduli, tetapi juga membuka wawasan siswa tentang keberagaman kondisi disabilitas.

 “Kegiatan ini sungguh sangat baik, apalagi untuk anak-anak sekolah rakyat. Di sini mereka belajar tentang nilai empati dan memahami seperti apa disabilitas itu. Mereka melihat bahwa disabilitas itu beragam tunanetra, tuna daksa dan lainnya,” ujarnya.

Junaidi menekankan bahwa pengalaman berinteraksi langsung membuat siswa lebih sadar bahwa setiap orang memiliki situasi berbeda yang perlu dihargai.

“Anak-anak jadi lebih tahu, lebih mengenal kondisi disabilitas secara langsung. Ini membangun empati dan membuat mereka lebih inklusi terhadap lingkungan sekitar,” tambahnya.

Selama kegiatan berlangsung, para siswa tampak tidak canggung saat berada bersama peserta disabilitas. Mereka menyanyi, bersorak, dan tersenyum bangga ketika mendapat tepuk tangan dari para hadirin.

Momen sederhana itu menjadi pembelajaran sosial yang nyata, bahwa keberagaman bukan untuk dibatasi, melainkan dirayakan bersama.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *